Lelaki Sejati dan Rambutnya

on Rabu, 02 Januari 2013
Lelaki sejati itu tidak bisa dilihat dari dimana dia potong rambut!


  
Jadi gini ya mbak-mbak, sister-sister dan neng-neng yang kece-kece… biar kalian nggak salah milih cowok yang kalian anggap lelaki sejati, lewat postingan  ini saya cuma mau kasih tahu aja kalo menurut versinya lelaki,  "lelaki sejati" itu bisa dinilai dari sisi "seperti apa" bukan, darimana.

Contoh, Lelaki sejati itu tidak bisa dilihat dari dimana dia potong rambut.
Cowok potong rambutnya di barber shop, dibilangnya cowok tulen. Tapi kalo dia nyalon dibilangnya, ih bencong!! Padahal nyalonnya ditempat-tempat yang mahal lho…
kayak di salon Rudi Andrean dan Joni Hadisuwarno (kebolak-balik).

Nah kalo cowok nyalon dibilang bencong, brarti pejabat-pejabat kita itu bencong semua dong?? Kan sebelum terpilih, mereka pada nyalon dulu tuh!! Nyalon jadi presiden, nyalon jadi walikota, nyalon jadi anggota DPR.
#eaaaaaa… tahun 2013 masih plesetan aja ya?? *minta ditimpuk brownies nih kayaknya :))

Jadi sebenernya kalo mau melihat cowok itu lelaki sejati apa bukan, sebenernya gampang banget!!
Menurut survey yang dilakukan para ilmuwan di Meksiko, menyatakan bahwa 89,7 % cowok-cowok di dunia yang punya gen sebagai lelaki sejati sesunguhnya, biasanya ada bintik merah kecil-kecil di antara jari telunjuk dan jari tengahnya.

Dan tau nggak? Perlu kalian ketahui kalo 99% pria yang membaca ini dan melihat tangan mereka sendiri untuk membuktikan ada bintik merah kecil-kecilkah di antara jari telunjuk dan jari tengahnya itu bukanlah lelaki sejati melainkan lelaki yang gampang ditipu!
hahahaha… Akuilah itu!!  
*langsung kabur ke pelukan Nabila Syakieb*

0 komentar:

Posting Komentar